MID, ahli Desain Menu mendapat telepon untuk mengkreasikan desain menu untuk restoran legendaris Chinese Food di Slipi, ROSE GARDEN. Setelah membuat buku menu dim sum, kini Rose Garden membuat buku menu untuk maincoursenya. Desain buku menu diminta elegan dan lebih besar dari yang dim sum. Team ahli desain menu MID langsung mengadakan koordinasi untuk pembuatan buku menu ini. Berikut hasil brain storming session-nya:
Setelah menerima masukan dari team desain menu MID, pihak restoran menyetujui masukan kami. Menampilkan foto Chef dan Interior menjadi hal yang seru dan akan mengubah perspektif tamu terhadap restoran. Rose Garden telah menjalankan bisnis ini puluhan tahun lamanya. Dengan desain menu maincourse ini merupakan kesempatan untuk memberikan brand image baru. Desain menu yang membantu menaikan brand restoran Rose Garden.
Setelah mengadakan meeting koordinasi akhirnya pihak restoran meminta kami untuk mendarikan fotografer yang serba bisa. Fotografer yang bisa dan ahli dalam penataan presentasi makanan, bisa foto interior dengan pengubahan citra interior (make up Interior) dan Fotografer yang juga bisa foto untuk potrait.
Team desain menu MID, memberikan rekomendasi kepada food photographer jakarta, AKP. Albert Kurniawan Photography yang tentunya sudah terbukti kawakan dalam membuat presentasi makanan dari biasa saja menjadi luar biasa. Bukan mempromosikan AKP tetapi MID ingin memberikan yang terbaik pada hasil menu yang dibuat. Pilihan bijaksana dari klien yang akhirnya membuat buku menu Rose Garden maincourse ini menjadi sempurna. Terima kasih kepada semuanya. Semoga Semua Hidup Berbahagia…